Rabu, 04 April 2012

Perbandingan Dua Situs Lowongan Kerja yang Informatif

Untuk Tugas softskill sistem informasi psikologi, saya ditugaskan untuk mendafftarkan data pribadi ke 2 situs yang berbeda untuk mendaftar pekerjaan secara online. Setelah itu, saya menganalisis data dalam situs yang berbeda tersebut dengan cara membandingkan manakah yang lebih informatif. 1. http://www.karir.com a. Gambar dibawah ini merupakan tahap awal sebelum pengisian akun pada data lamaran pekerjaan pertama:
b. Pada tahap ini saya mulai mengisi akun secara lengkap untuk registrasi;
c. Setelah selesai mengisi secara lengkap, ternyata terdapat kesalahan dalam penulisan kode Negara sehingga muncul tampilan seperti yang diberi tanda panah;
d. Setelah mengetahui kesalahan, saya memperbaiki pengisian registrasi dengan benar dan saya pilih registrasi kemudian muncul tampilan sebagai berikut;
2. http://www.infokerja-jatim.com/?m=registrasi a. Ini merupakan tahap awal untuk registrasi dan pada tahap ini saya mulai mengisi akun tersebut;
b. Kemudian saya meregistrasi tetapi gagal karena ukuran foto yang saya masukan itu terlalu besar dari kapasitas yang sudah tersedia dan keluar keterangan seperti tanda panah berikut ini;
KESIMPULANNYA : JADI dalam meregistrasi dan mengisi pada kedua akun tersebut itu tidak sama: pada akun pertama kurang lengkap dan kurang informative karena tidak tersedianya akun agama, tinggi badan, berat badan, kecamatan, kelurahan, status perkawinan, nama istri atau suami, jumlah anak, kelainan fisik, surat izin mengemudi, bahasa yang dikuasai, dan foto. Sedangkan pada akun kedua sangat lengkap dan informative sehingga mepermudahkan penerima informasi pekerja untuk bisa melihat data diri pencari kerja lebih lengkap dan informative.

Selasa, 03 April 2012

PEKERJAAN DI BIDANG PSIKOLOGI YANG MENGGUNAKAN KOMPUTER SEBAGAI MEDIA/ALAT UTAMA

Komputer merupakan suatu mesin yang dibuat untuk membantu kehidupan manusia untuk semua bidang, seperti perbankan, transportasi, pendidikan, pemerintahan, perdagangan, militer dan sebagainya. Aplikasi komputer merupakan program komputer yang ditulis dalam suatu bahasa pemrograman dan digunakan untuk menyelesaikan masalah tertentu. Aplikasi ini berfungsi untuk melakukan pekerjaan – pekerjaan sesuai kebutuhan user. Beberapa contoh aplikasi komputer antara lain : 1. Program – program dalam dunia perbankan yang digunakan untuk menyediakan informasi rekening bulanan para nasabah. 2. Program dalam perusahaan penerbangan yang memberikan informasi pemesanan dan jadwal pemesanan. 3. Merupakan salah satu tipe dari software komputer. Jenis – jenis aplikasi komputer antara lain : a. Aplikasi grafik b. Aplikasi komputer untuk animasi Merupakan bentuk seni yang tampak secara spontan menimbulkan gerakan kehidupan pada suatu obyek. Untuk mencapai efek tersebut, animator harus membangun rangkaian frame/gambar dari sebuah subyek, yang setiap frame berikutnya sedikit berbeda dari frame sebelumnya. Sebenarnya terdapat beberapa fungsi yang berbeda untuk menghasilkan animasi berbasis komputer dan satu daripadanya ialah animasi tiga dimensi (3D). Satu daripada tekniknya ialah dengan mencipta objek yang kemudian disesuaikan dan digerakkan, di mana akhirnya akan menghasilkan animasi 3D yang lengkap. Fungsi lain untuk mencipta animasi komputer ialah dengan menggunakan alat pengecatan komputer yang standard untuk mengecat frame-frame tunggal sebelum dilakukan proses penggabungan. Ini kemudian disimpan sebagai sebuah file gambar (movie). c. Aplikasi komputer untuk WEB Merupakan bagian dari internet sebagai komunitas jaringan komputer yang memberikan pelayanan http (world wide web). Dengan demikian, definisi teknis dari world wide web adalah semua sumber daya dan semua pengguna di intenet yang menggunakan HTTP (Hypertext Transfer Protocol). WWW adalah aplikasi yang paling menarik di Internet dan seperti email, aplikasi ini sangat penting dan banyak digunakan. Aplikasi ini kadang disebut "The Killer Application" atau "the world is at your fingertip" karena kita bisa mendapatkan hasil dengan begitu mudah dan bukan sekadar teks yang bisa kita dapatkan namun gambar (images), maupun multimedia. d. Aplikasi komputer untuk bisnis perkantoran Setiap bisnis, besar atau kecil, memproses sejumlah data yang besar dalam operasi hariannya. Data diperoleh dari payroll, faktur customer dan rekening keuangan, inventaris manajemen, dan rekening biaya customer yang semuanya harus dikalkulasi, disimpan, diklasifikasikan, disortir, diretriev, diproses kembali, dilaporkan, dikomunikasi dan disebarkan pada suatu waktu. Pemrosesan data seperti itu dikenal sebagai Business Data Processing atau Data Processing (DP). Jika pemrosesan ini dilakukan dengan komputer, hal ini dikenal dengan e. Aplikasi komputer untuk kelas tertentu f. Aplikasi komputer untuk pendidikan antara lain: COMPUTER ASSISTED INSTRUCTION (CAI) Computer secara langsung digunakan dalam proses belajar, sebagai pengganti pengajar ataupun buku. Beberapa aplikasi CAI antara lain Drill and Practice, Tutorial, dan Simulasi. COMPUTER MANAGED INSTRUCTION (CMI) Para pengajar memanfaatkan computer untuk merencanakan kuliah, disesuaikan dengan kondisi para siswa. Siswa bisa belajar dengan bentuan komputer, membaca dan bahkan mengikuti ujian. COMPUTER ASSISTED TESTING (CAT) Komputer digunakan sebagai media ujian. Bentuknya bermacam-macam, dari mulai yang sederhan, dimana computer (biasanya melalui layar peraga) digunakan sebagai pengganti soal ujian dalam bentuk kertas, hingga bentuk yang lebih maju, dimana kemampuan komputer dimanfaatkan untuk menggali kemampuan siswa dengan cara tanya jawab secara aktif. Pendidikan berbasis komputer (Computer-Based Education) telah muncul pada tahun 60-an, sejak pertama kali dikembangkan program pembelajaran berbasis komputer (Computer-Based Instruction). Computer-Based Instruction (CBI) merupakan bentuk aplikasi komputer yang diterapkan dalam pembelajaran. Pada awalnya, penerapan Computer-Based Education popular menggunakan program Computer-Assisted Instruction (CAI), Computer-Assisted Learning (CAL), Computer-Managed Instruction (CMI), Computer-Assisted Testing, dan Computer-Assisted Guidance. Terminologi penggunaan komputer dalam bidang pembelajaran merupakan masalah debatable. Bentuk CAI, CBI dan CAL seringkali digunakan untuk mendeskripsikan aplikasi komputer dalam pembelajaran. CAI mampu menjangkau strategi belajar yang lebih luas dan kompleks, karena CAI mengaplikasikan pendekatan belajar terprogram. Dimana upaya mahasiswa dalam mencapai kompetensi, dilakukan kegiatan belajar melalui tahapan-tahapan pembelajaran tertentu (Simoson dan Thompson, 1990). Bentuk pembelajaran dengan CAI biasanya diinteprestasikan sebagai suatu pendekatan komputer untuk menyampaikan informasi kepada mahasiswa, sehingga banyak bentuk CAI mengacu pada program komputer drill and practice serta tutorial. Pada awalnya, CAI dan CAL hanya mampu menyajikan materi ajar dalam bentuk teks dan grafik. Perkembangan teknologi komputer saat ini, telah mengubah konsep multimedia. Pada era 60-an, akronim kata multimedia dalam taksonomi teknologi pendidikan bukan istilah yang asing. Pada saat itu, multimedia diartikan kumpulan/gabungan dari berbagai peralatan media yang berbeda yang digunakan untuk presentasi (Barker and Tucker,1990). Pada tahun 90-an, memaknai Multimedia transmitting text, audio and graphics in real time (Simonson dan Thompson,1994). Gayestik (1992) mendeskripsikan multimedia sebagai suatu sistem komunikasi interaktif berbasis komputer yang mampu menciptakan, menyimpan, menyajikan dan mengakses kembali informasi berupa teks, grafik, suara, video atau animasi. Multimedia interaktif mempunyai potensi untuk digunakan dalam pembelajaran dengan berbagai strategi, khususnya sebagai alat bantu pembelajaran untuk tutorial interaktif dan buku pedoman (Phillips, 1997). Pengembangan pembelajaran multimedia interaktif mengacu pada philosifi konstruktivisme, yang memungkinkan kegiatan pembelajaran secara eksplisit masih diperlukan. Terminologi aplikasi komputer dalam pembelajaran terus berkembang, seirama dengan perkembangan teknologi komputer dan teknologi informasi dalam meningkatkan mutu pembelajaran. E-learning disebut juga dengan pembelajaran berbantuan komputer. Secara umum, e-learning terdapat dua katagori yaitu (1) belajar melalui komputer mandiri (standalone) dan (2) belajar melalui komputer dalam jaringan (Purbo, 2001). Pengembangan lingkungan belajar berbasis Web dapat diciptakan dan diakseskan melalui jaringan internet atau intranet. Pengembangan lingkungan belajar dengan berbantuan Web, identik dengan kegiatan dosen memberikan informasi untuk kegiatan belajar mahasiswa. Pembelajaran berbasis Web mampu digunakan belajar untuk membentuk kompetensi mahasiswa melalui variasi tugas, menggunakan berbagai perangkat lunak, belajar berkolaborasi untuk suatu proyek dan tukar informasi (Jolliffe dkk., 2001). Menurut Steinberg komputer dapat membantu pembelajaran dengan berbagai cara, yaitu dapat menyajikan materi, berinteraksi dengan mahasiswa dengan menampilkan seperti tutor, baik secara individual maupun secara kelompok kecil (Steinberg,1991). Penelitian yang dilakukan Kulik menunjukkan bahwa PBK mampu meningkatkan prestasi belajar mahasiswa sebesar 50%, serta mengurangi waktu yang dibutuhkan untuk menyelesaikan kegiatan belajar mahasiswa (Dalton, 1986). Penggunaan pembelajaran berbantuan komputer di sekolah lanjutan tingkat atas dan pendidikan tinggi, Suppes dan Wells menyimpulkan bahwa pembelajaran berbantuan komputer sama efektifnya dengan pembelajaran konvensional, namun waktu belajar jauh lebih hemat jika strategi belajar menggunakan pembelajaran berbantuan komputer (Splittgerber dan Stirzaker, 1984). Komputer sebagai alat pelajaran (CAI atau Computer Assisted Instruction) mempunyai sejumlah keuntungan : 1. Ia dapat membantu murid dan guru dalam pelajaran. Karena komputeritu "sabar, cermat, mempunyai ingatan yang sempurna", ia sesuaisekali untuk latihan dan remedial teaching. Tak ada guru yang dapatmemberi latihan tanpa jemu-jemunya seperti komputer. 2. CAI memiliki banyak kemampuan yang dapat dimanfaatkan segeraseperti membuat hitungan atau memproduksi grafik, gambaran danmemberikan bermacam-macam informasi yang tak mungkin dikuasaioleh manusia manapun. 3. CAI sangat fleksibel dalam mengajar dan dapat diatur menurutkeinginan peneliti pelajaran atau penyusunan kurikulum. 4. CAI dan mengajar oleh guru dapat saling melengkapi. Bila komputertidak dapat menjawab pertanyaan murid dengan sendirinya guru akanmenjawabnya. Adakalanya komputer dapat memberi jawaban yang takdapat segera dijawab oleh guru. 5. Selain itu komputer dapat pula menilai hasil setiap pelajaran dengan segera. Selain keuntungan diatas, komputer memiliki beberapa peran dalam penggunaannya di bidang pendidikan antara lain :. a. Penggunaan komputer sebagai superkalkulator b. Penggunaan komputer untuk mengajar komputer dan memprogramdengan computer c. Penggunaan komputer sebagai alat bantu langsung dalam prosesbelajar mengajar d. Mode tutor pengganti e. Mode laboratorium simulasi f. Peranan komputer dalam bidang administrasi dan manajemen g. Penggunaan komputer sebagai pusat data (data-based) Sumber: www.aqwam.staff.jak-stik.ac.id/.../11.-interaksi-manusia-dan-komputer http://id.shvoong.com/social-sciences/education/2183930-penggunaan-komputer-di-bidang-pendidikan/ http://www.anneahira.com/komputer/aplikasi.htm http://staff.uny.ac.id/sites/default/files/131568300/PEMBELAJARAN%20BERBANTUAN%20KOMPUTER-2.pdf http://artikel.cindycomputer.com/2011/11/aplikasi-komputer-dan-internet-lengkap.html